Searching...
Tuesday, January 23, 2018

Cara Mudah Membuat File Installer [.exe] Dengan WINRAR

1:21 AM

Cara Mudah Membuat File Installer [.exe] Dengan WINRAR

Hai hai sobat blogger dimanapun anda berada, Jumpa lagi disini disitus blog kesayangan kita semua yang cuma disini www.berbagikasihaja.blogspot.com memberikan tutorial ringkas yang bisa anda terapkan dengan cara yang mudah.

Pernahkan anda mengalami "Kesulitan" saat ingin berbagi file-file yang mungkin ingin dibagikan kepada kerabat dekat (keluarga) atau bahkan berbagi file kepada orang lain (teman), namun setelah dibagikan malah kerabat anda tersebut sedikit Gaptek (Gagap Teknologi) atau bahkan kerabat anda tidak ingin membuang-buang banyak waktu dan tak mau ambil pusing untuk sekedar mengekstrak sebuah file kompresi yang anda buat menggunakan software Winrar yang anda bagikan, atau anda ingin berbagi file-file kepada kerabat anda namun anda tidak ingin oranglain mengetahui isi file tersebut (Rahasia) maka cara ini mungkin bisa membantu anda.

Nah disini saya akan memberikan sedikit informasi bagi sobat dimanapun anda berada yaitu tentang "Cara Mudah Membuat File Installer [.Exe] Menggunakan Software WINRAR"

Sebelumnya mungkin anda pernah mendengar atau menggunakan file dengan format "exe" dibelakang nama sebuah software yang anda instal dikomputer atau laptop anda namun untuk lebih jelasnya tentang file exe ini berikut keterangan ringkasnya :

Sekilas Tentang File Exe (Dibaca "X") 
Sebuah file-exe (diucapkan X) adalah file komputer yang diakhiri dengan ekstensi [ .exe ] atau yang dikenal sebagai executable-file. 
File exe adalah salah satu jenis yang paling berguna, karena bisa menjalankan bermacam program. Ketika seseorang mengklik file-exe, rutin-built-in (baris bahasa pemrograman) secara otomatis komputer anda akan meng-eksekusi (menjalankan) kode-program yang dapat mengatur beberapa fungsi didalamnya sehingga menjadi aktif untuk digunakan.
File-EXE terutama dikaitkan dengan ‘Executable File’ oleh Microsoft Corporation. Sebuah file-exe pada dasarnya adalah nama lain untuk suatu program. Hampir semua program yang berjalan di bawah Windows atau DOS adalah dalam format .EXE. Semua file ini diawali dengan ASCII MZ namun ada juga yang dihasilkan oleh compiler (program pe-ngemas deretan kode pemrograman) yang berbeda, yang memiliki identifikasi lebih lanjut.

Tahapan Membuat File Installer [.exe] Dengan WINRAR

Syarat Utama untuk membuat file exe ini adapun sebagai berikut :

1. Memiliki/Membuat sebuah Folder yang berisi file-file yang ingin anda bagikan contoh sebagai berikut :



















2. Komputer/Laptop anda sudah terpasang/terinstal software WINRAR, Jika belum ada Silahkan anda download dan instal terlebih dahulu software WINRAR silahkan klik Disini

Jika Sudah, Kemudian ikuti langkah berikut ini :

3. Klik Kanan Folder Tadi dan Pilih Menu "Add to archive" Seperti berikut :



4. Kemudian Akan Muncul Jendela Aplikasi WINRAR seperti berikut :


5. Pada Tab "General", Berikan Tanda "Ceklist" pada opsi "Create SFX archive" seperti pada gambar berikut :



6. Menentukan Lokasi Extract atau Lokasi File-file exe  nantinya akan diinstal/diletakan dilokasi mana silahkan klik pada Tab "Files" kemudian klik Tombol "OK" seperti pada gambar Berikut :



Maka Hasilnya Akan Tampak Seperti Gambar Berikut ini :


Jika Dijalankan dengan cara Double Klik Maka Tampak Sbb :


SELESAI


Dan Selamat Kini Anda Sudah Berhasil Membuat 
File Installer [.exe] Dengan WINRAR

Baiklah, Sampai Disini Dulu Perjumpaan Kita, Terimakasih atas Kunjungannya, Salam Sukses, Semoga Tulisan ini Memberi Manfaat dan Sampai Jumpa pada Artikel lainnya.. :)




Share:

0 komentar:

Post a Comment

Berkomentarlah Dengan Baik dan Bijak dengan Mematuhi Norma-Norma Yang Berlaku, Komentar anda menjadi Tanggung Jawab anda.